Jakarta - Yanto Sari, pencipta lagu Via Vallen rupanya sudah 10 tahun memakai sabu. Menurut pengakuannya, hal itu dilakukan untuk mendapat wangsit dalam membuat lagu.
"Kemudian sesudah kita tanyakan YS ternyata sudah 10 tahun ia memakai (sabu)," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Argo Yuwono, sat ditemui di Polda Metro Jaya, Rabu (6/2/2019).
"Intinya dengan memakai itu, wangsit membuat lagu dan daya tahan badan ia akan meningkat dari situ," sambung Argo.
"Untuk YS sebagai pencipta lagu sesudah kita intograsi ada beberapa lagu yang ia ciptakan ada 'SMS', 'Goyang Nasi Padang' dan beberapa lagu yang hits," tukas Argo Yuwono.
Saat dilakukan tes urine, Yanto Sari positif memakai sabu.
Yanto diamankan polisi di depan Ruko Puri Sentra Niaga, Jalan Seulawah Blok D No 63 Kelurahan Cipinang Melayu, Makasar, Jakarta Timur pada Senin (4/2) sore. Saat Ditangkap, Yanto kooperatif tanpa adanya perlawanan.
Dari penangkapan tersebut, polisi mengamankan sejumlah barang bukti berupa 1 buah cangklong bekas pakai sabu dalam bungkus rokok, satu plastik sedotan, satu buah korek api gas. Dan 2 HP beserta simcard.
Post a Comment