0 Comment
Blog merupakan salah satu sarana untuk menyalurkan hobi menulis untuk semua kalangan. Selain itu, blog bisa juga kita jadikan sebagai ladang untuk mencari uang. Dengan blog tidak hanya membuat penulisnya menjadi populer tetapi juga bisa meraup kekayaan. Banyak orang yang sudah kaya dengan berbisnis blog dan menghasilkan lima puluh bahkan hingga ratusan juta dari blognya. Blog yang bisa menghasilkan uang tentunya harus menarik perhatian banyak orang dan disukai oleh pengunjung.

Membuat blog menjadi menarik dan disukai oleh banyak orang memang susah-susah gampang. Semua tergantung bagaimana si penulis dan pemilik blog menanggapinya dan menanganinya. Tujuan membuat blog yang menarik dan disukai tentunya untuk mendongkrak penghasilan anda dan membuat anda semakin dikenal.

Baca juga: Cara mendapatkan uang dari blog dengan mudah

Membuat blog menarik juga membuat orang akan kembali ke blog anda karena menganggap blog anda memberikan kenyamanan dan informasi bagus kepada mereka. adapun cara membuat blog menarik dan disukai pengunjung menurut kami adalah sebagai berikut.
 Blog merupakan salah satu sarana untuk menyalurkan hobi menulis untuk semua kalangan Bagaimana Cara Membuat Blog Yang Menarik dan Disukai Banyak Pengunjung
Pembaca Blog


Tampilan/ template blog

Tidak dapat terbantahkan bahwa hal utama yang perlu diperhatikan untuk membuat orang menyukai blog  kita adalah tampilan atau template blog. Template yang responsif dan tampilan yang terang akan memberikan kenyamanan kepada pengunjung ketika hadir ke blog anda. Tampilan yang terang dan tidak terbelit-belit membuat pengunjung mudah dalam mengakses blog anda.

Template blog yang bagus dan memiliki kekuatan SEO yang pas juga akan membuat orang menemukan blog anda dengan mudah.  Template yang responsif memberikan pengalaman pengguna yang baik dimana pengunjung akan dapat mengakses blog anda meskipun dengan jaringan yang lelet sekalipun. Keunggulan lain template yang responsif dan simpel adalah di sukai oleh google dan akan membuka peluang anda untuk bisa diterima ketika mendaftar google adsense.

Isi blog yang informatif dan bermanfat

Anda harus mengutamakan manfaat dari artikel atau konten yang anda buat. Jangan sekali-kali membuat para pengunjung merasa dibohongi atau kecewa terhadap blog anda. Buat tulisan seadanya dan memberikan informasi yang sebetulnya. Karena ketika sekali mereka merasa tidak puas dengan informasi anda mereka akan susah kembali.

Buat artikel atau konten yang banyak dicari orang

Banyak cara mengetahui konten apa saja yang banyak di cari oleh orang banyak. Salah satunya adalah dengan melakukan riset kata kunci menggunakan Google Keyword Planner. Dengan melakukan reset kata kunci maka otomatis kita akan tahu konten apa saja yang banyak cari orang. Dengan demikian maka ketika orang mengunjungi blog anda maka mereka akan menganggap blog anda informatif dan memberikan manfaat bagi mereka.

Baca juga: Cara riset Keyword dengan Google Keyword Planner

Selain membuat orang banyak yang suka terhadap blog kita, cara ini juga tergolong ampuh mendongkrak penghasilan kita. Hal ini disebabkan oleh banyak pengunjung yang datang ke blog kita.

Sering update 

Orang-orang yang sudah menyukai blog anda sudah pasti akan selalu menunggu update terbaru artikel dari blog anda. Maka oleh sebab itu, jangan membuat mereka menunggu terlalu lama, buat artikel secara rutin agar mereka tetap mengingat blog anda dan menganggap masih aktif dalam menulis. Tidak hanya itu, blog yang sering update juga akan di sukai oleh google dan akan menghadirkan pembaca baru bagi blog anda.

Promosikan blog anda di sosial media

Mempromosikan blog disosial media memang sangat disarankan tetapi jangan terlalu banyak. Promosikan sewajarnya artikel anda di facebook, instgram, google plus, twitter dan sosial media lainnya. Tetapi kami sarankan untuk mempromosikannya di google plus. Keungulannya adalah anda akan mendapatkan backlink  do follow dari sosial media ini sekaligus akan mendangkrak posisi anda di pencarian jika banyak yang like.

Mempromosikan blog bisa dilakukan kapan saja tetapi alangkah lebih baiknya dilakukan ketika orang banyak membuka sosial media yaitu ketika orang beristirahat. Waktu orang beristirahat atau waktu mereka sering membuka sosial media adalah ketika pagi, siang dan sora hari hingga malam. Pada waktu ini jangkauan untuk pemirsa lebih banyak dibandingkan dengan jam lain.

Admin blog yang baik

Anda harus menjadi orang yang baik ketika sudah bergalut dalam bisnis ini. Jika anda tidak bersikap baik maka orang pasti tidak akan menyukai blog anda. Pada tahap ini kita harus sabar dalam segala hal dan mengutamakan kenyamanan pengunjung. Anda harus bisa mengendalikan keadaan dan menanggapi berbagai tanggapan dari pengunjung dengan kepala dingin.

Walaupun demikian, anda sewaktu waktu juga harus tegas misalanya jika ada sesuatu hal yang harus anda atasi.

Jalani komunikasi yang bagus antara pengunjung dan balas komentar atau pesan mereka. berikan solusi dan informasi yang diminta. Jangan sekali-kali menganggap remeh pertanyaan atau komentar mereka, anda wajib membalasnya meskipun hanya mengucapkan terima kasih.

Jangan pernah copas artikel atau konten orang lain

Buatlah sesuatu yang unik dan bermanfaat dalam blog anda. Jangan pernah melakukan duplikat artikel orang lain karena itu merugikan orang lain. Apakah anda berfikir menulis itu gampang? Anda harus memutar otak agar tersusun kata semenarik mungkin. Selain itu, mengcopas artikel orang sama saja tidak menghargai tulisan atau kerja keras orang lain. Tapi, Jikalau anda menganggap artikelnya sangat bermanfaat dan anda sangat membutuhkannya jangan lupa untuk meminta izin dari pemiliknya.

Membuat konten unik bukan saja berarti anda harus mengulas tema yang berbeda. Anda boleh saja mengulas hal yang sama dengan orang lain tetapi dengan bahasa anda sendiri. Seperti contoh orang membuat cara mendaftar google adsense, anda bisa menjelaskannya menggunakan cara dan bahasa anda sendiri tanpa harus menjiplak milik orang lain.

Membuat hal yang gratis dan adakan kontes

Siapa yang tidak suka hal yang gratis dan kontes berhadiah? Banyak orang menyukai hal ini. Ini adalah salah satu cara untuk menarik perhatian dari pengunjung. sering-sering bagikan hal-hal yang gratis kepada pengunjung seperti artikel yang bagus tetapi dapat di baca secara gratis. Ulasan-ulasan yang seharusnya premiun dan anda bagikan secara gratis. Tetapi anda juga harus memperhatikan bahwa yang anda bagikan adalah milik anda sendiri bukan milik orang lain.

Selain itu, mengadakan kontes juga sangat disukai orang yaitu dengan memberikan hadiah yang menarik, salah satunya adalah lomba foto atau lomba artikel. Orang-orang akan ramai mengikutinya dan mereka pasti akan kembali lagi untuk memeriksa kontes terbaru dari anda.


Sangat banyak sekali cara membuat orang tertarik blog kita. Kami hanya membahasnya yang paling banyak digunakan dan paling ampuh diantara yang terampuh. Semoga dapat memberikan manfaat kepada penulis atau pembaca, Aamiin.

Post a Comment

 
Top